Kamis, 29 Mei 2014

Cara Membuat Pizza Mini


Pizza sudah lama berkembang di Indonesia, pizza banyak di temui di penjual pizza keliling maupun restoran terkenal. Sering kali kita membeli pizza di penjual keliling namun rasanya kurang memuaskan, sering kali juga kita ingin membeli pizza di restoran tetapi kantong kita sedang tidak bersahabat, wajar saja, pizza berdiameter sekitar 20cm di restoran seharga kurang  lebihnya Rp.40.000 sampai dengan Rp 55.000, sedangkan apabila kita ingin membuat sendiri, kita hanya cukup merogoh kocek separuh harga dari pizza itu tadi, oleh karena itu, KIM SARIWARTO membagikan artikel ini agar bro sis semua dapat membuat pizza sendiri. Ingin tau caranya? simak tutorial berikut.


Bahan membuat pizza mini :
  • 1/2 sendok teh garam
  • 175 gram tepung terigu protein tinggi
  • 8 gram gula pasir
  • 120 ml air es
  • 25 ml margarin
  • 3 gram ragi instan
  • 10 gram susu bubuk
Bahan topping (taburan) :
  • 100 gram melting cheese
  • 100 gram jamur kancing, iris iris tipis
  • 3 buah sosis ayam, potong iris tipis serong
  • 100 gram saus tomat
  • 2 buah tomat merah, potong potong tipis
Cara membuat pizza mini spesial :
  1. Membuat kulit pizza terlebih dahulu : sipakan wadah, lalu masukkan gula pasir, tepung terigu, ragi instan dan susu bubuk, campr hingga rata. Masukkan air es sedikit demi sedikit dan uleni hingga adonan kulit pizza menjadi kalis.
  2. Kemudian masukkan garam dan margarin, aduk aduk lagi hingga adonan menjadi kalis kembali. Diamkan adonan selama kurang lebih 30 menit (setengah jam).
  3. Lalu adonan timbang masing masing dengan ukuran 30 gram, dan bentuk menjadi bulat. Lakukan hingga adonan habis. Diamkan lagi adonan selama 10 menit.
  4. Setelah itu giling adonan dan tusuk tusuk dengan garpu. Diamkan lagi selama 30 menit hingga mengembang.
  5. Oven selama 8 menit dengan suhu 190 derajat celcius hingga adonan pizza matang.
  6. Keluarkan dari oven kemudian beri bahan topping, hias menurut selera anda.
  7. Oven kembali selama 10 menit hingga matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar