Buah delima telah lama terbukti mampu mengurangi stres, melawan
arthritis dan bahkan membantu menyembuhkan impotensi. Namun, studi yang
belum lama ini dilakukan mengungkapkan manfaat baru buah berwarna merah
ini. Ya, delima ternyata juga ampuh melindungi Anda dari serangan
jantung dan stroke.
Seperti yang dilansir dari The Telegraph, studi yang
dilakukan di Technion-Israel Institute of Technology menunjukkan bahwa
mengonsumsi setengah gelas jus delima akan menurunkan risiko serangan
jantung dan stroke.
Itu karena mengonsumsi jus buah delima secara rutin setiap harinya
akan memperlambat laju aterosklerosis atau penumpukan lemak di pembuluh
darah arteri yang dapat menyebabkan serangan jantung atau stroke. Secara
keseluruhan, kadar kolesterol arteri yang menurun bisa mencapai hingga
28 persen.
Tingginya tingkat antioksidan pada delima diyakini memberikan
kombinasi sempurna untuk membantu memerangi penyakit jantung. Tim
peneliti merekomendasikan untuk mengonsumsi setengah gelas jus delima
atau sekitar 115 mililiter setiap harinya, untuk mendapatkan manfaat
kesehatan yang luar biasa. Tak hanya dibuat jus, delima juga dapat
disantap langsung atau dijadikan bahan pembuat salad.
Delima juga telah lama dikenal sebagai sumber polifenol dan
anthocyanins yang memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk membantu
tubuh melindungi diri terhadap kanker. Buah ini juga kaya akan vitamin
A, C dan E dan zat besi.
Studi tersebut telah dipublikasikan di Food & Function, jurnal The Royal Society of Chemistry.
Sumber: www.viva.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar