Jumat, 29 Agustus 2014

Bersih Desa (Desa Minggirsari Kanigoro Blitar)

Keramaian peserta Bersih desa
28 Agustus 2014 merupakan moment yang sulit dilupakan bagi masyarakat desa Mingggirsari. pada waktu itu malam hari setelah sholat maghrib, warga minggirsari semua tumapah ruah menghadiri acar bersih desa dilingkungan RT 3 RW 5 Desa Minggirsari.
Acara yang jarang dilakukan ini kemudian diadakan kembali oleh panitia peringatan HUT RI Ke 69 Desa minggirsari sebagai acara pembuka acara bazar selama tiga berikutnya.
Bersih Desa adalah sebuah ritual dalam masyarakat kita. Bersih Desa merupakan warisan dari nilai-nilai luhur lama budaya yang menunjukkan bahwa manusia jadi satu dengan alam. Ritual ini juga dimaksudkan sebagai bentuk penghargaan masyarakat terhadap alam yang menghidupi mereka.
Ritual Bersih Desa sendiri terdiri dari beberapa tahapan, diawali dengan kerja bakti membersihkan lingkungan yang dilakukan oleh seluruh warga desa baik membenahi jalan atau gang-gang, selokan, pos ronda agar terlihat rapi dan bersih. Selain itu biasanya warga juga membersihkan makan-makam yang dianggap keramat, terutama makam-makam leluhur, sosok atau tokoh yang pernah menjadi panutan masyarakat desa tersebut. Tujuan lain adalah untuk membersihkan halangan atau kesusahan yang ada (resik sukerta/sesuker) agar kehidupan seluruh warga tenang dan tenteram.
Kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan persiapan upacara adat yang dilaksanakan untuk wujud sukur dan permohonnan kepada Tuhan YME atas kesejahteraan dan kesehatan yang diberikan kepada warga desannya
acara bersih desa yang diadakan ini jugamenghadirkan banyak tokoh pemerintahan dan juga tokoh agama. tercatat lebih dari 2000 orang mengikuti acara tersebut.
semoga saja acara ini bisa terus ada dan juga harapan dibuatkanya acara ini bisa terpenuhi yakni agar Warga desa bisa semakin hidup dengan sejahtera.
panjangnya barisan



doa dari para tokoh

pembagian shodakoh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar